E-COMMERCE PENJUALAN KAIN ULOS BATAK BERBASIS WEB
Kain Ulos merupakan kain tenun dari tanah batak yang telah di wariskan dan
memiliki nilai yang dalam. Ulos dalam masyarakat batak adalah hal yang menarik, karena peranan ulos sangat dominan dalam setiap kegiatan adat dalam masyarakat batak.
Penjualan kain ulos biasanya masih menggunakan metode manual atau belum menggunakan media internet, pelanggan masih harus pergi ke toko kain ulos terdekat jika ingin membeli kain ulos Batak.
E-Commerce sebagai salah satu bentuk aktifitas transaksi perdagangan melalui sarana internet. Dengan memanfaatkan e-commerce, para penjual dapat menawarkan produknya secara online sehingga memberikan kemudahan berbelanja, bertransaksi, dan pengiriman secara efektif dan efisien.
Dengan Membangun sistem e-commerce penjualan kain ulos batak berbasis web,diharapkan dapat untuk memudahkan penjualan dan pembelian kain ulos batak, Memudahkan masyarakat untuk mengetahui informasi tentang kain ulos dan Memudahkan masyarakat yang berada di luar Sumatra utara untuk membeli kain ulos.
Sehingga pelanggan tidak perlu lagi pergi ke toko kain ulos untuk mencari dan membeli kain ulos yang di inginkan.
Kata Kunci : E-Commerce, Penjualan, Kain Ulos Batak
Tidak tersedia versi lain