APLIKASI PENGELOLAAN PROGRAM KERJA BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS TEKNIK UNSUR BERBASIS WEB
Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik (BEM-FT) merupakan
Organisasi Mahasiswa dibawah naungan Wakil Dekan 3(tiga) Dan Urusan
Kemahasiswaan, Organisasi ini mempunyai tujuan untuk mewadahi potensi
Mahasiwa ditingkat Fakultas dengan menjungjung tinggi integritas, loyalitas,dan
solidaritas, dan mengkoordinasikan setiap kegiatan kepada Badan Legislatif
Mahasiswa Universitas Suryakancana untuk meyalurkan aspirasi Mahasiswa
Fakultas Teknik. Selain itu, Organisasi ini mempunyai fungsi sebagai wadah
silaturahim antar Mahasiswa Fakultas Teknik, sebagai penampung dan penyalur
aspirasi Mahasiswa Fakultas Teknik, sebagai wadah untuk meningkatkan dan
mengembangkan potensi mahasiswa di Fakultas Teknik, dan sebagai jalur
penghubung dan komunikasi Mahasiswa dengan Lembaga di Fakultas Teknik.
Keanggotaan ini terdiri dari 18 anggota dan didalamnya terdapat ketua, sekretaris,
berdahara, divisi pubdekdok, divisi humas, serta divisi advokasi dan HAM.
Pada saat ini informasi kegiatan tentang Badan Eksekutif Mahasiswa
Fakultas Teknik (BEM-FT) hanya di publish lewat sosial media seperti instagram,
dan pamflet yang disebar di mading Fakultas Teknik. Sehingga penyampaian
informasi kegiatan tersebut kurang efektif dan efisien karena tidak semua
mahasiswa dapat melihat pamflet tersebut terutama apabila terdapat kegiatan
program kerja yang berhubungan dengan sekolah yang ada di Cianjur.
Perancangan Apliaksi pengelolaan program kerja Badan Eksekutif
Mahasiswa ini menggunakan paradigma model Prototype yang terdiri dari
Communication, Quick Plan, Modeling Quick Design, Construction Of Prototype
dan Deployment Delivery & Feedbak. Sedangkan dalam perancangan sistemnya
menggunakan UML (Unifed Modeling Languange). Dengan menggunakan
Framework CodeIgniter dan MYSQL debagai Database Management nya.
Tidak tersedia versi lain